7 Potret Kevin Aprilio Ungkap Alasan Lagu-Lagu Vierratale Selalu Diawali Intro Piano, Mulai dari 'Rasa Ini' hingga 'Dengarkan Curhatku'

17 January 2025, 22:11 WIB
7 Potret Kevin Aprilio Ungkap Alasan Lagu-Lagu Vierratale Selalu Diawali Intro Piano, Mulai dari 'Rasa Ini' hingga 'Dengarkan Curhatku'

Bagi pendengar setia Vierratale, ada satu ciri khas yang hampir selalu muncul di setiap lagu mereka adalah intro dengan alunan piano yang dimainkan oleh Kevin Aprilio. Rupanya, Kevin punya alasan tersendiri melakukan itu. Intip selengkapnya yuk!

Lagu-lagu seperti Seandainya, Rasa Ini, Dengarkan Curhatku, Perih, Kesepian, Jadi Yang Kuinginkan, dan Bersamamu memiliki pola serupa, dengan dentingan piano yang membuka suasana sebelum vokal Widy masuk. 

Kevin Aprilio akhirnya mengungkap alasan di balik keputusan musikal tersebut. Kevin menjelaskan bahwa penggunaan intro piano bukan sekadar kebetulan, melainkan bentuk pernyataan tersirat dalam lagu-lagu yang ia ciptakan.

"Soalnya, ya satu saya yang buat lagunya," ujar Kevin kepada Kapanlagi.com belum lama ini.

Sebagai pencipta lagu utama di Vierratale, Kevin ingin memberikan sentuhan khas yang mencerminkan identitas musiknya. Lebih lanjut, Kevin mengungkapkan bahwa penggunaan piano sebagai intro juga memiliki makna lebih dalam sebagai semacam "tanda tangan" musiknya.

"Jadi pengen kasih warna bahwa statement lah, statement secara hidden message gitu bahwa ini lagu aku yang buat ya gitu," ucapnya.

Bagi Kevin, identitas dalam sebuah lagu bisa tercipta dari elemen tertentu yang selalu muncul dalam komposisi. Dalam hal ini, piano menjadi elemen khas yang langsung mengingatkan pendengar pada Vierratale.

Meski memiliki ciri khas sendiri, Kevin tetap berharap lagu-lagu yang ia ciptakan bisa dinikmati oleh banyak orang. "Ya mudah-mudahan bisa disukain orang-orang lah, kita kerja keras aja," pungkasnya.

Sumber : KapanLagi.com