4 Warisan Tak Tersentuh dari Hotma Sitompul Diungkap Sang Anak

19 April 2025, 18:30 WIB
4 Warisan Tak Tersentuh dari Hotma Sitompul Diungkap Sang Anak

Kepergian Hotma Sitompul membawa duka mendalam bagi keluarga, namun juga menyisakan warisan berharga yang tak bisa diukur dengan materi. Putranya, Ditho Hasian Sitompul, menyebut sang ayah mewariskan empat hal penting yang tak bisa disentuh secara fisik, namun sangat bernilai bagi keluarganya.

 

"Saya sharing sedikit, Pak Hotma sudah mewariskan hal-hal yang tidak bisa dinilai dengan uang. Banyak orang menganggap warisan adalah materi, namun bagi kami warisan terbesar adalah warisan intouchable asset, warisan yang gak bisa disentuh. Ada empat hal, tentang iman, tentang leadership, tentang pelayanannya," ungkap Ditho usai pemakaman Hotma Sitompul di San Diego Hills Memorial Park, Karawang, Sabtu (19/4/2025).

Salah satu bentuk nyata dari warisan pelayanan Hotma Sitompul adalah pendirian LBH Mawar Saron yang telah berkiprah sejak 2002 dalam memberikan bantuan hukum kepada masyarakat miskin dan tak mampu. "Saya percaya legacy itu akan terus kita perjuangkan," tambah Ditho.

Philipus Sitepu selaku juru bicara keluarga juga menegaskan peran penting Hotma dalam dunia hukum. "Pak Hotma mendirikan LBH Mawar Saron di tahun 2002 dan sudah memberikan bantuan hukum pada warga miskin… sudah puluhan ribu yang dibantu," ujarnya.

Bagi Ditho, kepemimpinan sang ayah merupakan kombinasi antara ketegasan dan kelembutan. "Leadership Papa tuh sebenarnya tegas, tapi lemah-lembut… kita pun juga nurut. Jadi bagi kami, kami sangat bersyukur bisa punya Papa seperti Pak Hotma," kata Ditho.

Ia juga menyampaikan keyakinan bahwa anak-anaknya kelak akan mengikuti jejak sang opung. "Saya percaya anak-anak saya pun dapat tumbuh dan besar sehingga bisa mengikuti jejak opungnya," tuturnya.

Menurut Ditho, menjalankan warisan bukan sekadar teori. Ia menekankan pentingnya memberi teladan langsung dalam keluarga. "Menjelaskan ke anak ya… paling gampang bukan dari ucapan tapi dari perbuatan. Karena kita menjalankannya sebagai contoh," ujarnya.

Ditho pun menegaskan komitmen keluarganya untuk terus melanjutkan perjuangan sang ayah demi membantu lebih banyak orang.

Sumber : KapanLagi.com