Potret Tissa Biani Ulang Tahun ke-23, Dapat Kejutan Romantis dari Dul Jaelani
24 July 2025, 20:06 WIB
Begini potret Tissa Biani yang ulang tahun ke-23 dan dirayakan bareng Dul Jaelani.
Tissa Biani merayakan ulang tahunnya yang ke-23 dengan momen penuh kebahagiaan dan kejutan manis dari sang kekasih, Dul Jaelani. Dalam unggahan di media sosial, terlihat bagaimana Dul menyiapkan kejutan spesial yang penuh cinta untuk Tissa. Begini potretnya.
Baca juga berita Tissa Biani lainnya di Liputan6.com.

Lahir tanggal 24 Juli 2002, Tissa Biani baru saja merayakan usia barunya yang ke-23.
Advertisement

Dalam unggahan Instagramnya, Tissa terlihat bahagia saat menghabiskan momen spesial bersama keluarga maupun kekasihnya, Dul Jaelani.

Artis cantik ini memberikan senyuman manis sambil memperlihatkan piring berisi kue dan tulisan 'Happy Birtday Tissa Biani'.
Advertisement

"Chapter 23. Alhamdulillah," sebut Tissa dalam keterangan unggahannya (24/7) yang juga menunjukkan kue tart spesial.

Sebelumnya, tengah malam di hari yang sama, Dul Jaelani terlihat datang ke rumah Tissa dan memberikan kejutan sebuket bunga mawar putih dan kue ulang tahun.

Bukan hanya itu, Tissa juga menadaptkan kado spesial dari Dul Jaelani, sepasang anting imut dari brand perhiasan terkenal, lengkap dengan kartu ucapan yang manis. "Selamat ulang tahun, Tissa. Manusia berbentuk hati yang ku sayang," pesan Dul.

Dul pun terlihat berfoto bersama keluarga Tissa Biani di rumah sang kekasih. Sudah sangat dekat dan akrab bagai calon menantu.

Kebersamaan keduanya pun banjir pujian. Makin green flag dan romantis saja pasangan muda ini.